http:/www.kumpulsoal.com
MATA PELAJARAN : Kimia
UNTUK: SMA Kelas 2
MATERI: 1.   Sistem Koloid



Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

SOAL PILIHAN GANDA

1.  

Sistem koloid yang fase terdispersinya padat dan medium pendispersi gas adalah ....

 
A.

gabus

B.

kabut

C.

asap

D.

batu apung


2.  

Salah satu sifat penting dari dispersi koloid yang banyak dimanfaatkan dalam bidang industri dan analisis biokimia adalah ....

 
A.

prinsip elektroforesis

B.

peptisasi

C.

gerak Brown

D.

efek Tyndall


3.  

Sistem koloid di bawah ini yang termasuk golongan aerosol adalah ....

 
A.

gel

B.

kabut

C.

buih

D.

susu


4.  

As2S3 adalah koloid hidrofob yang bermuatan negatif. Larutan yang paling baik untuk mengkoagulasikan koloid ini adalah ....

 
A.

besi (II) sulfat

B.

besi (II) klorida

C.

kalium fosfat

D.

magnesium sulfat


5.  

Jika udara digelembungkan ke dalam larutan sabun, maka timbul buih. Fase terdispersi dan fase pendispersi pada buih berturut-turut adalah ....

 
A.

cair, padat

B.

gas, cair

C.

gas, padat

D.

cair, gas


6.  

Buih adalah sistem dispersi pada ....

 
A.

gas terdispersi dalam zat cair

B.

zat padat terdispersi dalam zat cair

C.

zat cair terdispersi dalam zat cair

D.

gas terdispersi dalam zat padat


7.  

Sistem koloid yang dibentuk dengan mendispersikan partikel zat padat ke dalam zat cair disebut ....

 
A.

gel

B.

aerosol

C.

buih

D.

sol


8.  

Gejala atau proses yang tidakada hubungannya dengan sistem koloid adalah ....

 
A.

dialisis

B.

emulsi

C.

elektrolisis

D.

koagulasi


9.  

Larutan koloid dimurnikan dengan cara ....

 
A.

dialisis

B.

distilasi

C.

penguapan

D.

kristalisasi


10.  

Bila minyak kelapa dicampurkan dengan air akan terjadi dua lapisan yang tidak saling melarut. Suatu emulsi akan terjadi bila campuran ini dikocok dan ditambahkan ....

 
A.

air es

B.

air sabun

C.

larutan garam

D.

minyak tanah


11.  

Di antara zat-zat di bawah ini yang tidak dapat membentuk koloid liofil jika didispersikan ke dalam air adalah ....

 
A.

agar-agar

B.

sabun

C.

belerang

D.

kanji


SOAL ISIAN:

1

Suatu bentuk campuran yang keadaannya terletak antara larutan dan suspensi(campuran kasar) disebut....

2

Aerosol adalah sistem koloid dari partikel padat atau cair yang terdispersi dalam...

3

Gerak acak dari partikel koloid dikenal dengan istilah ....

4

Contoh produk yang dibuat dalam bentuk buih/busa adalah....

5

Sistem koloid dari partikel padat yang terdispersi ke dalam zat cari disebut....

6

Peristiwa penggumpalan atau pengendapan koloid disebut ....

7

Campuran susu dengan air termasuk ke dalam....


SOAL ESSAY

1.

Tuliskan 3 contoh dari emulsi padat (gel)!

2.

Sebutkan pengertian dari sistem koloid!

3.

Tuliskan 2 contoh koagulasi dalam kehidupan sehari-hari dan dalam industri!

4.

Jelaskan mengapa koloid As2S3 bermuatan negatif!

5.

Apa yang dimaksud dengan kondensasi?

6.

Apa yang dimaksud dengan fase zat terdispersi?

7.

Proses koagulasi dapat dilakukan dengan 2 cara. Sebutkan!

8.

Tuliskan 3 contoh koloid hidrofil!

9.

Sifat koloid manakah yang digunakan dalam proses cuci darah?

10.

Jelaskan proses peptisasi dalam pembuatan koloid dengan cara dispersi!

Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

KUNCI JAWABAN

KUNCI JAWABAN PILIHAN GANDA : 1

1. Jawaban:C PENJELASAN:

Asap adalah sistem koloid padat dalam gas.


2. Jawaban:A PENJELASAN:

Elektroforesis adalah pergerakan partikel koloid di bawah pengaruh medan listrik. Prinsip ini digunakan untuk membersihkan asap pada cerobong pabrik (industri).


3. Jawaban:B PENJELASAN:

Aerosol adalah sistem koloid dengan wujud gas (fase pendispersi gas). Kabut tergolong aerosol cair dalam gas.


4. Jawaban:B PENJELASAN:

Proses koagulasi atau penggumpalan terjadi dengan mencampurkan koloid yang berbeda muatan. As2S3 akan lebih mudah mengalami koagulasi jika ditambah muatan positif yang paling besar.


5. Jawaban:B PENJELASAN:

Buih adalah sistem koloid gas dalam cairan.


Kunci jawaban pilihan ganda berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6. Jawaban:A PENJELASAN:

Buih adalah sistem koloid gas dalam cairan.


7. Jawaban:D PENJELASAN:

Sol adalah sistem koloid padat dalam cairan.


8. Jawaban:C PENJELASAN:

Elektrolisis adalah peruraian zat elektrolit oleh arus listrik.


9. Jawaban:A PENJELASAN:

Proses pemurnian koloid dilakukan dengan membungkus koloid dalam selaput semipermeabel, kemudian melewatkan air mengalir sehingga ion pengotor akan terbawa keluar melewati selaput semipermeabel. Proses ini disebut dialisis.


10. Jawaban:B PENJELASAN:

Sabun adalah senyawa yang mempunyai bagian yang bersifat polar (COONa) sekaligus bagian non polar (hidrokarbon). Sabun dapat berfungsi sebagai emulgator (pengemulsi). Bagian non polar mengikat lemak, bagian polar mengikat air.


11. Jawaban:C PENJELASAN:

Koloid liofil adalah sistem koloid yang senang menyerap cairannya seperti kanji, gelatin, sabun, agar-agar. Sebaliknya, belerang tidak senang menyerap cairannya disebut liofob.



KUNCI JAWABAN ISIAN:

1.

sistem koloid

2.

gas

3.

Gerak Brown

  PENJELASAN:

Gerak Brown adalah gerak acak dari partikel koloid.

4.

sabun,deterjen dan protein

5.

sol

Kunci jawaban isian berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6.

koagulasi

  PENJELASAN:

Koagulasi adalah peristiwa penggumpalan atau pengendapan partikel koloid.

7.

koloid


KUNCI JAWABAN ESSAY:

1.

Contoh emulsi padat (gel): mentega, keju, jeli

2.

Sistem koloid adalah suatu bentuk campuran yang keadaannya terletak antara larutan dan suspensi

3.

Contoh koagulasi:

1. Pembentukan delta di muara sungai.

2. Penggumpalan lateks (koloid karet) dengan cara menambahkan asam asetat ke dalam lateks.

4.

Koloid As2S3 bermuatan negatif disebabkan koloid As2S3 menyarap ion-ion negatif.

5.

Kondensasi adalah cara pembuatan koloid dari partikel kecil (larutan) menjadi partikel koloid.

Kunci jawaban isian berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6.

Fase zat terdispersi adalah zat yang fasenya berubah, kecuali jika zat yang dicampur mempunyai fase yang sama.

7.

1. Penambahan zat elektrolit

2. Mencampurkan koloid yang berbeda muatan

8.

Contoh koloid hidrofil: kanji, protein, sabun

9.

Dalam proses cuci darah menggunakan prinsip dialisis.

10.

Peptisasi adalah cara pembuatan koloid dengan menggunakan zat kimia (zat elektrolit) untuk memecah partikel besar (kasar) menjadi partikel koloid.

Contohnya:

(1) proses pencernaan makanan dengan enzim 

(2) pembuatan sol belerang dari endapan nikel sulfida dengan mengalirkan gas asam sulfida