http:/www.kumpulsoal.com
MATA PELAJARAN : Ekonomi
UNTUK: SMP Kelas 2
MATERI: 1.   Pajak



Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

SOAL PILIHAN GANDA

1.  

Pajak yang memperhatikan kondisi / keadaan orang yang wajib membayar pajak, disebut dengan istilah pajak ...

 
A.

Subjektif

B.

Objektif

C.

Partisipatif

D.

Konsumtif


2.  

1. Berikut ini, merupakan fungsi - fungsi pajak, kecuali ...

 
A.

Pengatur kegiatan ekonomi

B.

Alat stabilisasi perekonomian

C.

Sumber pendapatan negara

D.

Alat pembayaran negara


3.  

Pak Wolter adalah pengusaha yang mempunyai penghasilan sebesar Rp. 40.000.000,00. Sedangkan, ia harus dikenai pajak proporsional sebesar 5 %, penghasilan yang diperoleh setelah pak Wolter membayar pajak ...

 

 
A.

Rp. 2.000.000,-

B.

Rp. 38.000.000,-

C.

Rp. 4.000.000,-

D.

Rp. 36.000.000,-


4.  

Berikut merupakan unsur - unsur pajak

1. Subjek Pajak

2. Objek Pajak

3. Jenis Pajak

4. Tarif Pajak

Yang merupakan unsur - unsur pajak yang benar adalah nomor ...

 
A.

1 dan 3

B.

2 dan 4

C.

3 dan 4

D.

3 saja


SOAL ISIAN:

1

Tarif pajak yang presentasenya semakin besar jika objek pajak bertambah. Dengan kata lain semakin besar pendapatan yang diterima wajib pajak, maka semakin besar presentase pajak yang harus dibayar. Disebut dengan istilah tarif ...

2

Apa yang dimaksud dengan tarif degresif ...

3

Pajak berdasarkan sifatnya dibagi menjadi dua yaitu ...

4

 

 

 

Pajak adalah iuran wajib yang dibayarkan oleh wajib pajak berdasarkan norma - norma hukum untuk membiayai pengeluaran - pengeluaran kolektif guna meningkatkan kesejahteraan umum yang balas jasanya tidak diterima secara langsung adalah bunyi Undang - Undang nomor ?

 

 

 

5

Unsur-unsur pajak terdiri dari....

6

Pajak berdasarkan pihak yang memungut dibagi menjadi dua yaitu ...

 

7

Landasan Hukum Pemungutan Pajak UUD 1945 Pasal 23 Ayat 2 berbunyi....

8

lembaga pemerntah yang mengelola perpajakan adalah ....

9

Bea materai adalah....

10

Selain pajak terdapat pungutan resmi lainnya yaitu....

11

Iuran rakyat kepada negara berdasarkan undang-undang yang pemungutannya dapat dipaksakan dan tanpa memperoleh balas jasa secara langsung disebut ....

12

Tarif pajak dibagi 3 yaitu....

13

Pajak menurut golongannya dibagi menjadi....

14

Pajak yang pemungutannya dilakukan pleh pemerintah pusat(Dirjen Pajak) adalah.....


SOAL ESSAY

1.

apa yang dimaksud dengan sistem tarif pajak proporsional?

2.

Sebutkan prinsip-prinsip pemungutan pajak!

3.

wajib pajak adalah?

 

4.

Apakah yang dimaksud dengan subyek pajak?

5.

jelaskan yang dimaksud dengan tarif progresif!

6.

Agus bekerja di PT SUKA MAKMUR. Ia mendapat gaji perbulan sebesar Rp4.500.000 perbulan. Agus telah menikah tapi tidak memiliki anak. Berapakah pajak penghasilan yang harus dibayar oleh Agus per bulan? (PTKP sebesar Rp15.840.000

7.

jelaskan yang dimaksud dengan tarif pajak tetap!

8.

tarif pajak adalah?

9.

objek pajak adalah?

10.

sebutkan dan jelaskan prinsip prinsip pemunngutan pajak?

Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

KUNCI JAWABAN

KUNCI JAWABAN PILIHAN GANDA : 1

1. Jawaban:A  
2. Jawaban:D  
3. Jawaban:B  
4. Jawaban:B  

KUNCI JAWABAN ISIAN:

1.

Progresif

2.

Presentase tarif yang semakin rendah jika objek pajak semakin bertambah.

3.

Pajak Subjektif dan Pajak Objektif

4.

Nomor 16 tahun 2000

5.

subjek pajak,objek pajak dan tarif pajak

Kunci jawaban isian berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6.

Pajak negara dan pajak daerah

7.

UUD 1945 Pasal 23 Ayat 2 "Segala pajak untuk keperluan negara berdasarkan UU"

8.

Direktorat Jendral Pajak

9.

pungutan yang dikenakan atas dokumen dengan menggunakan benda materai

10.

retribusi,cukai,bea ekspor dan bea impor

11.

pajak

12.

tarif progrsif(meningkat),tarif proporsional(sebanding) dan tarif degresif(menurun)

13.

pajak langsung dan pajak tidak langsung

14.

pajak negara


KUNCI JAWABAN ESSAY:

1.

tarif pajak yang prosentasenya terhadap nilai obyek pajak tetap tidak bergantung pada besar kecilnya nilai obyek pajak

2.
  • Prinsip kepastian(certainty)
  • Prinsip keadilan(equality)
  • Prinsip kelayakan(convenience)
  • Prinsip ekonomi(economy)
3.

Wajib pajak adalah individu atau badan hukum yang menurut Undang-Undang Perpajakan ditentukan untuk melakukan kewajiban perpajakan.

4.

subyek pajak adalah orang perorangan atau badan hukum yang menurut ketentuan peraturan perundangan perpajakan ditetapkan untuk melakukan kewajiban membayar pajak

5.

tarif pajak dimana presentasenya terhadap nilai obyek pajak semakin tinggi denga semakin besarnya nilai obyek pajak

Kunci jawaban isian berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6.

Gaji Agus sebulan x 12 = Rp4.500.000 x 12 = Rp54.000.000

Total PTKP = PTKP Pokok + Istri

Total PTKP = Rp.15.840.000 + Rp.1.320.000

Total PTKP = Rp17.160.000

PKP = Gaji setahun - Total PTKP

PKP = Rp54.000.000 - Rp17.160.000 = Rp36.840.000

PPh = Rp36.840.000 x 5%

PPh = Rp1.842.000

PPh perbulan = Rp1.842.000 : 12

PPh perbulan = Rp153.500

 

7.

tarif pajak yag jumlah nominal pajaknya harus dibayarka tetap tidak bergatung pada besar kecilnya nilai obyek pajak

8.

Tarif Pajak adalah ketentuan besar kecilnya pajak yang harus dibayar oleh wajib pajak terhadap objek pajak yang menjadi tanggungannya. Semua jenis pajak mempunyai tarif yang berbeda-beda

9.
  • Objek Pajak adalah sesuatu yang dikenakan pajak, misalnya penghasilan seseorang yang melebihi jumlah tertentu, tanah, bangunan, laba perusahaan, kekayaan, mobil.
10.

 

  • Prinsip Keadilan (Equity) Keadilan dalam pemungutan pajak artinya pajak dikenakan secara umum dan sesuai dengan kemampuan wajib pajak atau sebanding dengan tingkat penghasilannya.
  • Prinsip Kepastian (Certainty) Pemungutan pajak harus dilakukan dengan tegas, jelas, dan ada kepastian hukum.
  • Prinsip Kecocokan/Kelayakan (Convience) Pajak yang dipungut hendaknya tidak memberatkan wajib pajak. Artinya pemerintah harus memerhatikan layak atau tidaknya seseorang dikenakan pajak sehingga orang yang dikenai pajak akan senang hati membayar pajak.
  • Prinsip Ekonomi (Economy) Pada saat menetapkan dan memungut pajak harus mempertimbangkan biaya pemungutan pajak. Jangan sampai biaya pemungutannya lebih tinggi dari pajak yang dikenakan.