http:/www.kumpulsoal.com
MATA PELAJARAN : Ekonomi
UNTUK: SMP Kelas 2
MATERI: 1.   Kegiatan Ekonomi



Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

SOAL PILIHAN GANDA

1.  

Perhatikan daftar contoh-contoh modal berikut ini !

1. tabungan                              2. jalan raya                             3. rumah                       4. sekolah

5. saham                                  6. jembatan                              7. mobil                        8. terminal

Dari daftar tersebut, contoh modal perseorangan ditunjukan nomor ....

 
A.

1, 2, 4,dan 5

B.

1, 3, 5, dan 7

C.

2, 4, 6, dan 8

D.

3, 6, 7, dan 8


2.  

Perhatikan uraian prinsip badan usaha dibawah ini !

  1. Keanggotaan sukarela dan terbuka
  2. Bertujuan memupuk keuntungan yang maksimal
  3. Pengelolaan dilakukan demokratis
  4. Memenuhi kebutuhan pokok rakyat
  5. Pembagian SHU terbatas terhadap modal
  6. Menciptakan kesempatan kerja

Berdasarkan uraian tersebut diatas, prinsip badan usaha koperasi ditunjukkan dengan nomor ....

 
A.

1, 2, 3

B.

1, 2, 4

C.

1, 3, 6

D.

1, 3, 5


3.  

Bentuk badan usaha yang dikelola pemerintah adalah sebagai berikut, kecuali ....

 
A.

Perjan

B.

Persero

C.

Perum

D.

Comanditair Venotkap (CV)


4.  

Kegiatan menyalurkan barang disebut dengan kegiatan...

 
A.

Konsumsi

B.

Distribusi

C.

Produksi

D.

Distributor



SOAL ESSAY

1.

Sebut dan jelaskan pengertian dari 3 jenis kegiatan ekonomi!

Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

KUNCI JAWABAN

KUNCI JAWABAN PILIHAN GANDA : 1

1. Jawaban:B PENJELASAN:

Modal perseorangan atau modalsendiri adalah modal yang menanggung resiko atau disebut juga modal ekuiti, seperti tabungan, rumah, saham, mobil dan sebagainya.


2. Jawaban:C PENJELASAN:

Prinsip badan usaha koperasi antara lain :

a)    Keanggotaan sukarela dan terbuka

b)    Pengelolaan dilakukan demokratis

c)    Menciptakan kesempatan kerja


3. Jawaban:D PENJELASAN:

Badan usaha yang dikelola pemerintah antara lain Perjan, Persero, Perum sedangkan CV merupakan badan usaha yang dikelola perseorangan atau swasta.


4. Jawaban:B PENJELASAN:

Konsumsi adalah kegiatan memakai atau menggunakan barang

Distribusi adalah kegiatan menyalurkan barang

Produksi adalah kegiatan untuk menghasilkan barang

Distributor adalah orang yang melakukan kegiatan menyalurkan barang




KUNCI JAWABAN ESSAY:

1.

1. Produksi adalah kegiatan untuk menghasilkan atau mengubah barang atau jasa yang bernilai lebih tinggi

2. Distribusi adalah kegiatan untuk menyalurkan barang dan jasa dari produsen ke konsumen

3. Konsumsi adalah kegiatan ekonomi yang bertujuan untuk mengurangi atau menghabiskan manfaat dan kegunaan hasil produksi untuk memenuhi kebutuhan